PENTINGNYA MENANAMKAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA ANAK USIA DINI

Authors

  • Nunik Wiharyanti Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Keywords:

Pendidikan, karakter, Anak Usia dini

Abstract

Menumbuhkan nilai-nilai karakter luhur melalui pendidikan karakter yang diberikan sejak usia dini sangat penting karena akan menjadi pondasi kuat bagi pembentukan tatanan kehidupan masyarakat yang berbudaya, maju, dan berakhlak mulia, sehingga akan terbentuk karakter yang berkualitas kuat dan kokoh pada diri anak-anak sejak dini. Pendidikan karakter sangat penting diberikan kepada anak-anak sedini mungkin untuk membentuk karakter yang baik, sehingga anak dapat berperilaku baik dan bisa bertanggung jawab atas segala keputusan yang diambil. Ada 18 nilai karakter yang seyogyanya ditanamkan ke anak sejak usia dini. Dan ada 4 metode dalam menyampaikan nilai karakter tersebut supaya anak usia dini mudah dalam memahami dan dapat tertanam dalam perilaku sehari-hari. Kelak anak dewasa akan terlihat karakter yang mencerminkan siapa dirinya sesungguhnya.

Published

2023-05-06