PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS II

Penulis

  • Uus Sholihah Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo
  • Paradika Angganing Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo
  • Supadmi Yuliani

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Problem Based Learning terhadap peningkatan hasil belajar Tema 7 Kebersamaan siswa kelas II SD Negeri 03 Petung Kabupaten Karanganyar Tahun Pelajaran 2021/2022. Subjek penelitian ini adalah terdiri dari 8 siswa laki – laki dan 2 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes, observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan adalah teknik analisis interaktif  yang digunakan untuk menganalisis data - data tes. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan adapun rata-rata hasil belajar pra siklus sebesar 67 kemudian mengalami peningkatan pada siklus I menjadi 75 dan mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 83. Ketuntasan belajar siswa kelas II pada pra siklus sebanyak 5 siswa atau sebesar 50% dan sebanyak 5 siswa atau sebesar 50% belum mencapai ketuntasan hasil belajar dengan KKM 70. Pada siklus I, sebanyak 4 siswa atau 40% belum mencapai ketuntasan belajar, sedangkan sebanyak 6 siswa atau sebesar 60% sudah tuntas KKM. Meningkat lagi pada siklus II sebanyak 2 siswa atau sebesar 20% belum tuntas KKM, sedangkan sebanyak 8 siswa atau sebesar 80% siswa sudah memenuhi KKM.

 

Kata kunci : Hasil belajar, Problem Based Learning

Diterbitkan

2022-10-28

Cara Mengutip

Sholihah, U., Angganing, P. ., & Yuliani, S. . (2022). PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS II . PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PROFESI GURU, 1(1). Diambil dari https://seminar.ustjogja.ac.id/index.php/semnas_ppg_ust/article/view/320