PENGUATAN KEMAMPUAN IDENTIFIKASI NILAI-NILAI DALAM CERITA RAKYAT RORO INTEN

Penulis

  • Sri Wahyuningtyas Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Umi Hartati Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Anselmus Sudirman Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Kamalia Salsabila Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Kata Kunci:

nilai-nilai, cerita rakyat, ajaran tamansiswa

Abstrak

Tujuan dari tulisan ini untuk mengungkapkan kemampuan mengidentifikasi nilai-nilai dalam cerita rakyat Roro Inten yang relevan dengan ajaran Tamansiswa, terutama konsep asah, asih, dan asuh. Metode dan pendekatan yang digunakan adalah metode ceramah dan diskusi. Metode ceramah untuk memaparkan jenis dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya dan juga memaparkan pula nilai-nilai ajaran Tamansiswa terutama konsep asah, asih, dan asuh. Adapun metode diskusi digunakan untuk mengetahui sejauhmana masyarakat memahami nilai-nilai dalam cerita rakyat yang relevan dengan ajaran Tamansiswa. Dari hasil analisis ditemukan bahwa masyarakat mampu mengidentifikasi nilai-nilai dalam cerita rakyat yang relevan dengan ajaran tamanasiswa yang meliputi: (1) melestarikan budaya Jawa, (2) disiplin atau kerja keras, (3) berani dan bertanggungjawab, (4) nasionalisme, (5) berbakti kepada orangtua dan menghargai sesama.

Unduhan

Diterbitkan

2022-06-30