Project Based Learning Berbasis Ajaran Tamansiswa Untuk Meningkatkan Keterampilan Kolaborasi Siswa Kelas III Sekolah Dasar

Penulis

  • Sarah Aprilia Islamiati Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Heri Maria Zulfiati
  • Lestari Wijayanti

Kata Kunci:

ajaran tamansiswa, keterampilan kolaborasi, project based learning

Abstrak

Keterampilan kolaborasi tidak hanya sekadar keterampilan berkomunikasi dan berhubungan dengan orang lain. Kegiatan kolaborasi juga bermanfaat sebagai proses saling bertukar pikiran dengan sekelompok orang yang memiliki pandangan berbeda dari kita sehingga kita dapat memiliki pandangan yang lebih luas terhadap suatu hal dan berdampak pada hasil pencapaian tujuan bersama yang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan kolaborasi siswa kelas III SD Negeri 1 Kutoarjo melalui penerapan model project based learning (PjBL) berbasis ajaran tamansiswa. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif (PTKK). Prosedur penelitian ini mengacu pada model Kemmis dan Mc Taggart yang meliputi empat tahapan yaitu perencanaan (planning), tindakan (acting), observasi (observing), dan refleksi (reflecting). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 1 Kutoarjo yang berjumlah 31 anak. Penelitian berlangsung selama dua siklus. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi, kuesioner atau angket, serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan keterampilan kolaborasi siswa kelas III SD Negeri 1 Kutoarjo setelah diterapkan model project based learning (PjBL) berbasis ajaran tamansiswa. Rata-rata persentase keterampilan kolaborasi meningkat dari 64,09% saat pratindakan menjadi 83,28% pada siklus I. Ini menunjukkan peningkatan yang pesat sebesar 19,19%. Siklus II, rata-rata persentase keterampilan kolaborasi meningkat 2,81% menjadi 86,09%.

Unduhan

Diterbitkan

2023-11-23

Cara Mengutip

Islamiati, S. A., Zulfiati, H. M., & Wijayanti, L. (2023). Project Based Learning Berbasis Ajaran Tamansiswa Untuk Meningkatkan Keterampilan Kolaborasi Siswa Kelas III Sekolah Dasar . PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PROFESI GURU, 2(1), 99–107. Diambil dari https://seminar.ustjogja.ac.id/index.php/semnas_ppg_ust/article/view/1584