Meningkatkan Minat Belajar Menggunakan Kartu Simulasi Berbasis PJBL Pada Siswa SD Kelas II

Penulis

  • Gilang Adi Pranasta Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Siti Rochmiyati Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
  • Yuliah Dwi Islamiyati SD Negeri Rejowinangun 1 Yogyakarta

Kata Kunci:

pjbl, minat belajar, kartu simulasi, projek based learning

Abstrak

Penelitian ini di latar belakangi oleh rendahnya minat belajar siswa kelas II SD Negeri Rejowinangun 1. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan minat belajar siswa menggunakan Kartu Simulasi berbasis PJBL di SD Rejowinangun 1 model pembelajaran yang di gunakan yaitu Projek Based Learning. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan 2 siklus pembelajaran. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SDN Rejowinangun 1 dengan siswa yang berjumlah 28 siswa. Objek penelitian adalah minat belajar siswa kelas II SDN Rejowinangun 1. Proses penelitian ini dilaksanakan pada bulan juli 2023 – Agustus 2023 terdiri dari dua siklus pembelajaran. Setiap siklus dilaksanakan dua kali pembelajaran dan dilaksanakan 4 kegiatan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Berdasarkan Hasil angket minat siswa siklus I mencapai 59% sedangkan siklus 2 mencapai 75%. Dari hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa pemanfaatan media kartu simulasi berbasis PJBL dapat meningkatkan minat belajar pada siswa kelas II SDN Rejowinangun 1. Hasil penelitian ini di harapkan dapat memberikan masukan kepada guru bahwa pemanfaatan media Kartu simulasi dapat digunakan sebagai bahan kajian dan penelitian berikutnya.

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-20

Cara Mengutip

Pranasta, G. A., Rochmiyati, S. ., & Islamiyati, Y. D. (2023). Meningkatkan Minat Belajar Menggunakan Kartu Simulasi Berbasis PJBL Pada Siswa SD Kelas II. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PROFESI GURU, 2(1), 813–817. Diambil dari https://seminar.ustjogja.ac.id/index.php/semnas_ppg_ust/article/view/1643